Kemasan produk rokok dan jenang meniru produk dan merek terkenal. |
Produk jenang yang telah menjadi merek generik tersebut membuat produsen jenang lainnya menirunya. Desain kemasan dibuat mirip dengan produk yang dibuat PT Mubarokfood Cipta Delicia. Seperti jenang merek Keris dan Nubarok, yang desain kemasannya dibuat sangat mirip dengan Jenang Mubarok.
Selain itu, produk jenang merek Sinar 33 juga banyak ditiru. Kemasan sangat dibuat dengan kertas lipat, namun merek produk jenang tiruan tersebut diberi tambahan. Ada yang diberi merek Sinar Bintang Tiga Tiga dan Jenang Kudus Tiga Kali Tiga. Manajemen PT Mubarokfood Cipta Delicia mengoleksi produk-produk tiruan tersebut.
Produk-produk tiruan Jenang Mubarok yang disimpan PT Mubarokfood Cipta Delicia. |
Ketiga merek tersebut banyak ditiru kemasannya oleh produsen rokok lainnya. Misalnya ada yang meniru Djarum 76 dengan merek Janur 77 yang memiliki kemasan sangat mirip. Selain itu merek rokok Clas Mild yang ditiru produsen lain dengan merek Lea Mild, dan merek Sukun Executive yang ditiru merek rokok Rukun Clasic.